Yasir Machmud Resmi Diambil Sumpah sebagai Wakil Ketua DPRD Sulsel dari Partai Gerindra

Yasir Mahmud wakil ketua DPRD sulsel
Wakil ketua II DPRD Sulsel saat pengambilan sumpah dan jabatan, Kamis (31/10/2024) di gedung DPRD Sulsel. (Ist)

MAKASSAR, Dalam rapat paripurna yang berlangsung di Gedung DPRD Sulawesi Selatan, Yasir Machmud, SE, M.Si, resmi diambil sumpah dan janji sebagai Wakil Ketua II DPRD Sulsel. Momentum ini menjadi tonggak bersejarah bagi Yasir, sebagai Wakil Ketua DPRD yang terpilih dari Partai Gerindra yang mengantongi suara terbanyak di dapil Bone dengan 51.234 suara, Kamis, 31 Oktober 2024

Baca Juga  Bersiaplah 31 Desember 2023 Aliansi Komunitas se-kotaMakassar dan sekitarnya akan Adakan Konser Amal Akhir Tahun dan Doa bersama untuk Palestina

Pelantikan berjalan dengan khidmat, dan pengambilan sumpah dan janji sebagai pimpinan DPRD Sulsel menjadi moment penting untuk memulai lembaran baru dalam menjalankan tugas kepemimpinan DPRD Suslel.

Yasir Machmud tampak didampingi keluarga besarnya, mulai dari ibu kandung, ibu mertua, istri, saudara hingga anak-anak dan koleganya. Hadir juga para direksi perusahaannya sebagai bentuk dukungan full terhadap tugas yang akan di emban bapak Yasir Machmud.

Baca Juga  Pidato Perdana, Presiden Prabowo Subianto Serukan Kepemimpinan yang Berani dan Berpihak pada Rakyat

Selain Yasir Machmud, sejumlah pimpinan DPRD Sulsel lainnya juga dilantik, yakni Ketua DPRD drg. A. Rachmatika Dewi Yustitia Iqbal (Partai Nasdem), Wakil Ketua I Rahman Pina, S.IP, M.Si (Partai Golkar), Wakil Ketua III Sufriadi Arif, S.Pd.I, M.Si (PPP), dan Wakil Ketua IV Fauzi Andi Wawo, S.Sos. (PKB). Kelima pimpinan baru ini membawa harapan besar bagi rakyat Sulawesi Selatan untuk periode pemerintahan yang transparan, amanah, dan akuntabel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *